judul materi

Rabu, 07 Maret 2012

Membuat Tabel dan Komputer Jaringan

Materi TIK 

                                                                                                                                         BAB 1.     TABEL


Pelajaran berikut ini sangat penting, terutama jika kita ingin membuat suatu website yang menarik dengan berbagai fasilitas. Kebanyakan website dibuat dengan berbentuk tabel-tabel. Bahkan menggabungkan antara satu tabel dengan tabel yang lain. Tabel memungkinkan kita membuat kolom2. Misalnya kita akan membuat suatu website dengan tampilan seperti ini :

HEADER
DAFTAR MENU




Gambar 54. Tampilan tabel

Elemen yang digunakan untuk membuat table adalah <Table>………………</Table>. Elemen ini terdiri dari beberapa bagian yaitu :
  • Table Row ditandai dengan Tag <TR>……</TR>, untuk mendefinisikan baris tabel.
  • Table Data ditandai dengan Tag <TD>……</TD>, menentukan data dari suatu tabel.
  • Table Head ditandai dengan Tag <TH>……</TH>, menyatakan judul tabel yang berada dibaris paling atas atau sebelah kiri dari tabel. Untuk membedakan dari data maka dibuat tebal.
  • Caption ditandai dengan Tag <caption>……</caption>, adalah judul tabel yang terletak diluar tabel .

Sedang untuk memeperindah atau mengatur tampilan tabel digunakan atribut antara lain :
  • background          : mengatur gambar latar belakang
  •  bgcolor                 : mengatur warna latar
  • border                  : membuat batas tabel
  • bordercolor          : mengatur warna garis batas table
  • cellspacing           : mengatur banyaknya spasi antar sel
  • cellpading            : mengatur jarak data dengan tabel
  •  height                   : mengatur tingg table.
  • width                   : mengatur lebar table, 75%, 90% (dari layar) atau 600, 800 (pixel)
  • rowspan               : menggabungkan beberapa sel dalamsuatu baris
  • colspan                 : menggabungkan beberapa sell dalamsuatu colom

A.     Pengertian Jaringan

Jaringan adalah komputer yang berhubungan dengan komputer dan peralatan lain dengan menggunakan jalur transmisi alat komunikasi sehingga membentuk suatu sistem

B.     Pengertian Jaringan Komputer

Jaringan Komputer adalah sistem yang terdiri atas perangkat komputer dan  perangkat lainnya yang bekerja secara bersama-sama membentuk sebuah jaringan untuk mencapai suatu tujuan yang sama.

1.      Manfaat Penggunakan Jaringan Komputer
Manfaat dari jaringan komputer adalah :
§  berbagi perangkat keras (resource sharing)
§  sebagai media komunikasi
§  integrasi data
§  keamanan data
§  efisiensi sumber daya
2.      Jenis-Jenis Jaringan Komputer
o   Local Area Network (LAN)
Local Area Network (LAN), merupakan jaringan komputer yang menghubungkan komputer satu dengan komputer lainnya yang mencangkup area dalam satu atau beberapa ruang atau gedung yang berdekatan sehingga masing-masing komputer dapat saling berkomunikasi secara bersama-sama.
Tipe-tipe LAN yaitu :
ü  client/server, tipe jaringan yang memiliki client dan server. Pengertian client adalah komputer yang meminta layanan, sedang server adalah komputer yang bertindak untuk melayani permintaan client.
ü  peer-to-peer, tipe jaringan yang memberikan kedudukan yang sama terhadap semua komputer.

Gambar 13. Simple LAN

Perbedaan ClientServer dan Peer-to-Peer
ClientServer
Peer-to-Peer
·         hanya pengguna yang mendapat izin dari server yang dapat mengakses jaringan
·         setiap pengguna dapat berhubungan ke jaringan
·         penyimpanan file terpusat
·         tempat penyimpanan file tidak terpusat
·         keamanan diatur secara terpusat oleh server
·         keamanan diatur oleh setiap pengguna
·         penginstalan dan pemeliharaan lebih rumit
·         penginstalan dan pemeliharaan dilakukan dengan cara yang mudah
·         biaya operasional cenderung lebih tinggi
·         biaya operasional lebih rendah
·         tingkat keamanan dapat diatur setinggi mungkin
·         tingkat keamanan rendah
Tabel 1. Perbandingan sistem server

o   Metropolitan Area Network (MAN)
Metropolitan Area Network (MAN), pada dasarnya merupakan versi LAN yang berukuran lebih besar dan biasanya menggunakan teknologi yang sama dengan LAN. MAN dapat mencakup kantor-kantor perusahaan yang letaknya berdekatan atau juga sebuah kota dan dapat dimanfaatkan untuk keperluan pribadi (swasta) atau umum. MAN mampu menunjang data dan suara, bahkan dapat berhubungan dengan jaringan televisi kabel.

Gambar 14. Metode MAN


o   Wide Area Network (WAN)
Wide Area Network (WAN), jangkauannya mencakup daerah geografis yang luas, seringkali mencakup sebuah negara bahkan benua. WAN terdiri dari kumpulan mesin-mesin yang bertujuan untuk menjalankan program-program (aplikasi) pemakai.

Gambar 15. Metode WAN

3.      Media Transmisi pada Jaringan Komputer
                      a.         Media transmisi dengan kabel
contoh : kabel coaxial, kabel LAN, dll

Gambar 16. kabel coaxial

Gambar 17. Kabel LAN jenis UTP

                     b.         Media transmisi tanpa kabel
contoh :
v  IRDA atau Infra Red  (infra merah)
koneksi wireless standar terlama
kelebihan   -  banyak digunakan (ekonomis),
kelemahan -  jangkauan Pendek
                  -  tingkat gangguan tinggi
v  DECT (Digital European Cordless Telecomuni-cation)
Media transmisi yang menggunakan frekwensi radio
kelebihan   -  tidak banyak gangguan, banyak digunakan
kelemahan -  tidak adanya keseragaman frekwensi
v  Bluetooth
kelebihan   -  dukungan luas oleh industri
kelemahan -  jangkauan pendek ( + 10 ), kecepatan data rendah
v  Standar IEEE (Institute of Electrical and Electronics Engineers)
yaitu : Wireless Local Area Network
contoh : Wi-Fi (Wireless Fidelity), WLAN (Wireless LAN) dll
kelebihan   -  kecepatan tinggi, jarak ( + 50 m di dalam, 300 m diluar )
kelemahan -  tingkat gangguan tinggi.


4.      Perangkat Untuk Terhubung dengan Jaringan Komputer
Agar terhubung dengan jaringan komputer kita membutuhkan perangkat-perangkat keras seperti :
                      a.         komputer
©       komputer server
©       komputer user/client
                     b.         kartu jaringan (LAN Card)
kartu jaringan atau NIC (Network Interface Card), perangkat yang menghubungkan komputer ke suatu jaringan kartu yang dipasang pada salah satu slot ekspansi pada mainboard komputer.
                      c.         kabel jaringan
macam-macam kabel jaringan :
ª       kabel bersumbu sama (coaxial cable)
ª       kabel terpilin (twisted pair)

Gambar 18. Jenis kabel

ª       kabel serat optik (fibre optic cable)

Gambar 19. Serat optic

                     d.         modem
modem (modulator demodulator), penghubung antara komputer dan telepon. Modem berfungsi untuk mengubah data digital menjadi data analog dan mengubah data analog menjadi data digital.

Gambar 20.  Jenis NIC

                      e.         jaringan telepon

5.      Pengertian Topologi
Topologi adalah suatu cara menghubungkan komputer yang satu dengan komputer lainnya sehingga membentuk jaringan.

6.      Topologi Jaringan Komputer
Topologi jaringan yang paling banyak digunakan yaitu :


Ø  TOPOLOGI BUS
Topologi bus, cara menghubungkan beberapa node, dimana setiap node melakukan tugasnya masing-masing. Topologi bus ada dua macam, yaitu Linear Bus dan T-bus.

Gambar 21. Topologi Bus

Ø  TOPOLOGI RING
Topologi ring, cara menghubungkan komputer sehingga berbentuk ring (lingkaran).

Gambar 22. Topologi Ring


Ø  TOPOLOGI STAR
Setiap sistem pengguna komputer berhubungan langsung ke server (pusat) dan tidak perlu berhubungan dengan pengguna komputer lain.

Gambar 23. Topologi Star

Kelebihan dan kekurangan tiap-tiap topologi jaringan yang ada saat ini.
Jenis Topologi
Kelebihan
Kekurangan
Topologi Bus
o  Hemat kabel
o  Layout kabel sederhana
o  Mudah dikembangkan
o  Setiap komputer dapat langsung berhubungan
o  Jika satu node rusak tidak mempengaruhi node lain, karena setiap node terhubung melalui ”Bus”
o  Sering terjadi hang atau crostalk, jika anda menggunakan Bus yang sama dan lebih dari satu pasang
o  Tidak dapat digunakan secara bersamaan dalam waktu yang sama, sehingga harus bergantian dengan menambah relay
o  Jika ”Bus” rusak , semua node tidak berfungsi sehingga kontrol manajemen data menjadi sulit
Topologi Ring
o  Hemat kabel
o  Layout kabel sederhana
o  Mudah dikembangkan
o  Penggunaan sambungan poin to poin membuat kesalahan transmisi (trasmission error) dapat diperkecil
o  jika satu unit mendapat gangguan yang lain tidak dapat beroperasi
o  Peka kesalahan
o  Pengembangan jaringan lebih kaku/sulit
o  Data yang dikirim bila melalui banyak  komputer maka tranfer data menjadi lambat

Topologi Star
o  Akses server cepat
o  Menampung banyak pengguna komputer karena pemasangan / perubahan stasiun sangat mudah dan tidak mengganggu bagian jaringan lain
o  Kemudahan deteksi dan isolasi kesalahan / kerusakan
o  Kemudahaan pengelolaan jaringan
o  Jumlah pengguna lebih banyak dari bus
o  Kontrol menejemen lebih mudah karena bersifat terpusat
o  Boros kabel
o  Jika dua pengguna ingin berkomunikasi, maka harus melalui server dulu, sehingga akan banyak kemungkinan terdapat kesalahan
o  Jika pusat node atau terminal rusak, maka semua sistem akan rusak
I.                  Internet
Internet berasal dari kata Interconnection Networking, mempunyai makna jaringan – jaringan computer yang saling berhubungan. Disebut demikian karena internet merupakan jaringan computer – computer didunia yang saling berhubungan dengan bantuan jalur komunikasi. Sifat yang saling berhubungan dari internet menyebabkan computer dari seluruh dunia dapat saling memberikan dan mengakses layanan – layanan internet yang ditawarkan.
Internet biasa disingkat dengan Net adalah system komputer yang saling berhubungan yang mentransmisikan data menggunakan packet switching dengan penggunaaan protocol standar Internet Protocol (IP) dan dapat diakses oleh public secara bebas.
Internet disusun oleh berbagai macam jaringank baik yang komersial, akademik, domestic maupun pemerintahan. Internet mempunyai banyak informasi dan layanan, seperti surat elektronik(email), chatting online, dan halaman web yang saling berhubungan, serta dokumen lain di world wide web.
Perbedaan internet dan  world wide web(WWW), yaitu Internet merupakan kumpulan jaringan computer yang saling berhubungan, sementara web adalah kumpulan dokumen yang saling berkaitan disebab oleh hyperlink dan dapat diakses menggunakan internet.
Internet bekerja menggunakan metode komunikasi antar komputer menggunakan prinsip TCP/IP(Transfer Control Protocol/ Internet Protocol).
TCP digunakan untuk memastikan agar koneksi  antar jaringan berjalan dengan semestinya, sementara IP digunakan untuk melakukan transfer data antara computer yang satu dengan komputer yang lainnya.

A.      Dalam internet terdapat  istilah Network Provider yaitu sebuah perusahaan yang menyediakan jasa sarana dan prasarana agar sebuah komputer dapat terhubung dengan internet. Network Provider biasa disebut dengan ISP( Internet Service Provider)

Istilah – istilah dalam dunia internet:
1.      Admin : sama halnya dengan user tetapi memiliki hak yang lebih tinggi, dimana sebagai administrator dari sebuah jaringan komputer (termasuk internet), atau program interaksi seperti chat, dia berhak mengatur kondisi yang ada di jaringan dan program tersebut. Dia berhak untuk menerima dan menolak user-user yang ingin bergabung dengan jaringan dan program tersebut.
2.      Altavista : adalah search engine di internet yang dapat digunakan oleh user untuk mencari informasi yang diperlukan. http://www.altavista.com
3.      Animated GIF : adalah jenis format file gambar GIF yang terdiri dari beberapa gambar yang disusun sehingga dapat terbentuk animasi.
4.      Attachment : adalah fasilitas pada sebuah program e-mail baik program komputer maupun webmail, yang dapat digunakan untuk mengirimkan file, atau gambar, yang di ikutsertakan pada e-mail yang akan di kirim.
5.      AVI : adalah jenis format file video yang dikembangkan oleh Microsoft Corp. yang dapat di-download melalui internet, dengan jumlah ukuran file yang cukup besar, dan dengan kualitas gambar dan suara yang cukup baik.
6.      B to B e-commerce : Business to Business E-Commerce adalah perdagangan atau transaksi elektronis yang dilakukan di internet antara pemegang business, baik instansi/lembaga atau perusahaan dengan pihak pemegang business lain baik instansi/lembaga atau perusahaan pula.
7.      Banned : istilah khusus yang digunakan dalam ber-chatting yang dapat dilakukan oleh seorang admin untuk ‘mem-blacklist’ seorang user yang telah benar-benar melanggar ‘nettiquette’ dan tidak dapat diberikan ‘ampun’ untuk dapat ber-chatting kembali.
8.      Banner : adalah media informasi dalam bentuk image / gambar untuk menayangkan iklan bergambar pada sebuah webpage.
9.      Cache Folder : atau yang disebut Temporay Internet Files Folder adalah tempat penyimpanan sementara file-file dari webpages website tertentu yang telah di download dari internet oleh program webbrowser, untuk selanjutnya di tampilkan ke user. Hal ini untuk mempercepat webbrowser menampilkan webpages dari website tersebut.
10.  CC : Carbon Copy adalah alamat yang yang dituju untuk mengirim e-mail selain alamat yang dituju utama (TO).
11.  CGI/Perl : bahasa komputer yang digunakan untuk membuat program interaktif di dalam sebuah webpage. Dikembangkan oleh pemakai komputer UNIX/LINUX.
12.  Chat : adalah sebuah program yang diterapkan dalam sebuah jaringan komputer (termasuk internet) yang digunakan oleh user untuk mengirim dan menerima pesan dalam bentuk tulisan (ketik) secara realtime (idealnya tidak ada waktu tunggu).
13.  Chatting : istilah khusus yang digunakan untuk melakukan interaksi di program chat.
14.  Client : adalah sebuah komputer yang bertugas menerima data dan informasi yang telah diolah oleh Server yang diperlukan oleh user. Client biasanya di kendalikan / digunakan oleh seorang user.
15.  Cookies : adalah sebuah file kecil yang tersimpan pada cache folder dari sebuah program webbrowser, yang digunakan untuk penandaan data atau profile dari user, jika user tersebut memasuki kembali website yang di kunjungi. Dan juga tidak memerlukan player untuk menjalankannya.
16.  Dial-Up : adalah jenis koneksi internet dengan menggunakan jaringan telpon.
17.  Dial-Up Networking : adalah fasilitas network yang dimiliki oleh sistem operasi Microsoft Windows yang dapat digunakan untuk melakukan koneksi Dial-Up, yaitu koneksi jaringan, baik jaringan komputer atau internet, dengan menggunakan fasilitas jaringan telpon.
18.  Domain name : adalah nama khusus dan unik yang digunakan untuk penamaan situs web pada internet.
19.  Download : adalah proses pengambilan atau transfer file dari sebuah situs web internet ke media penyimpanan yang terdapat di komputer Client yang dipakai oleh user.
20.  Dreamweaver : adalah program pembuat halaman situs web (webpage) yang dikembangkan oleh perusahaan Macromedia Inc.
21.  E-cards : adalah kartu elektronik yang dapat digunakan oleh user internet untuk mengirimkan kartu ucapan berupa ucapan ulang tahun, valentine, natal, lebaran, dan sebagainya kepada user lain.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar